16 Jun 2022 14:47 - 1 minutes reading

Maraknya Wabah PMK, Dispangtan Kota Jamin Sapi Qurban Sehat

Share This

Lembaknews.com – Maraknya wabah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang dialami hewan jenis sapi, Dinas Pangan dan Pertanian (Dispangtan) Kota Bengkulu jaga ketat kesehatan dan pasokan sapi untuk qurban yang datang dari luar.

Menurut Kepala Dinas Pangan dan Pertanian (Dispangtan) Kota Bengkulu Adriansyah, ada tiga (3) pos titik utama yang menjadi patokan pengawasan masuknya hewan sapi qurban yang datang dari luar daerah.

“Untuk pintu pos tingkat provinsi ada di daerah kabupaten, Kabupaten Muko- Muko, dan Lebong, sedangkan untuk tingkat kota ada di daerah Betungan, Nakau dan Sungai Hitam,” ujar Adriansyah di ruang kerjanya, didampingi Sekretaris Desi, Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan Hauliantua Pohan, Kamis, (16/6/22).

Namun demikian, dengan maraknya informasi penyakit PMK pada hewan sapi saat ini, ia menyarankan masyarakat jangan terlalu khawatir, karena hewan yang akan masuk ke Bengkulu itu ada izin keterangan dari daerah setempat yang menyatakan keadaan sapi tersebut di jamin sehat.

“Penyakit PMK pada hewan sapi itu tidak terlalu membahayakan, mudah untuk di obati, dan sapi qurban yang masuk dari daerah luar Bengkulu di jamin sehat,” pungkasnya. (Red)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

- - Pj Wako Buka Kegiatan LKS Angkatan XX